Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Penutupan Pra Evaluasi Satuan Kerja WBBM, Kemenkumham Jabar Terima Berita Acara Verifikasi Lapangan Tim Penilai Internal

Penutupan Pra Evaluasi Satuan Kerja WBBM, Kemenkumham Jabar Terima Berita Acara Verifikasi Lapangan Tim Penilai Internal

Foto Website 20240705 151630 0000

JAKARTA - Kanwil Kemenkumham Jabar pada kegiatan Pra Evaluasi Satuan Kerja Menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani, hari ini, Jum'at, 05 Juli 2024, memasuki agenda Penutupan yang diisi dengan Penyerahan Berita Acara Verifikasi Lapangan WBBM Tim Penilai Internal Inspektorar Jenderal oleh Staf Ahli Menteri Bidang Penguatan Reformasi Birokrasi, Asep Kurnia, adalah Kadivmin Jabar, Itun Wardatul Hamro, yang menghadiri penutupan.

Foto Website 20240705 151630 0001

Staf Ahli Asep Kurnia dalam sambutan nya menyampaikan, "Teman-teman Satuan Kerja yang hadir hari ini adalah 20 Satuan Kerja yang terpilih dari 881 Satuan Kerja di Kementerian Hukum dan HAM RI yang dianggap layak untuk diajukan penilaian WBBM, oleh karenanya tunjukan keseriusal melalui niat dan perbuatan untuk berani meyakinkan bahwa di satuan kerja masing-masing tidak terdapat KKN dan Pungli, serta karena sudah melalui proses WBK Satker yang diusulkan WBBM harus sudah rapih dalam membuat dokumen data dukung dan sesuai kenyataan dan mengada-ada." Ungkap Staf Ahli Menteri Bidang RB.

Foto Website 20240705 151630 0002

Kegiatan dilanjutkan dengan Penyerahan Berita Acara Verifikasi Lapangan Tim Penilai Internal kepada Satker WBBM secara langsung kepada perwakilan 20 UPT yang diusulkan WBBM oleh Staf Ahli Asep Kurnia, Kadivmin Jabar, Itun Wardatul Hamro, didampingi Kabag Program dan Humas, Archie, dan Kasubbag Program dan Pelaporan, Erwin, beserta Tim ZI Kanwil Jabar menerima Berita Acara Tersebut secara langsung.

Foto Website 20240705 151630 0003

Kepala Biro Perencanaan, Ida Asep Somara, ketika menutup kegiatan menyampaikan bahwa, "20 Unit Pelaksana Teknis yang diajukan kontestasi harus bisa bertanggungjawab atas data dukung yang telah diupload jangan membuat data dukung yang tidak sesuai fakta dilapangan, lakukan perbaikan sesuai dengan apa yang menjadi catatan dari Tim Penilai Internal sebelum berkas akan disampaikan kepada TPN oleh Tim Penilai Internal." Untuk kemudian Kabiro Perencanaan menutup kegiatan dengan resmi.

Foto Website 20240705 151630 0004

Foto Website 20240705 151630 0005

(red/foto: Toh)

logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAWA BARAT


      Youtube kemenkumham

  Jl. Jakarta No.27, Kebonwaru, Kec. Batununggal
Kota Bandung, Jawa Barat 40272
  +628112433089
  kanwiljabar@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   pengaduankanwiljabar@kemenkumham.go.id

Laman Resmi Kantor Wilayah
Kemenkumham Jawa Barat 

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI