Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kemenkumham Jabar Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, Jadikan Sosok Rasulullah Sebagai Role Model Seorang Pemimpin

123456789

10

Bandung -  Kemenkumham Jabar Pagi ini (Selasa, 08/10/2024) melaksanakan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diikuti oleh seluruh Pegawai Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat di Aula Soepomo Jl. Jakarta No 27 Lt. II Bandung.

Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jabar Masjuno dalam sambutannya menyampaikan kegiatan ini merupakan pengingat kembali kepada Panutan Umat Manusia Baginda Rasulullah Muhammad SAW atas jasa Beliau membawa umat manusia dari zaman kegelapan kepada zaman yang terang benderang. Mari kita jadikan kegiatan ini sebagai momen silaturahmi dalam memperkuat ukhuwah islamiah. Beliau adalah teladan dalam segala aspek kehidupan, mulai dari akhlak, ibadah, hingga kepemimpinan. Mari kita jadikan momen ini sebagai pengingat untuk terus berusaha meneladani sifat-sifat mulai beliau dalam kehidupan sehari-hari. 

Dibalik kesederhanaan peringatan Maulid Nabi Muhammad yang kita peringati ini ada makna besar yang tersimpan yaitu tholabul Ilmi (menuntut ilmu) yang menjadi kewajiban bagi umat islam baik pria maupun wanita, dimana kesempatan seperti ini mungkin sangat langka kita dapatkan sehari hari. 

Masjuno menambahkan urusan duniawi yang kita jalankan hampir 50% kita habiskan di ranah pekerjaan, dan satu waktu kita akan kembali kepada masyarakat, untuk itu mari membiasakan belajar agama karena betapa pentingnya agama akan merubah hidup seseorang untuk semakin baik.

Bekerja pada hakikatnya ibadah, untuk itu apabila pekerjaan dilakukan tanpa ilmu maka tidak berarti apa apa. Carilah harta sebanyak-banyaknya, tapi ingat kelak semua akan dipertanggungjawabkan, Masjuno  mengajak kepada Pegawai Kanwil Kemenkumham Jabar untuk merefleksikan diri tentang hakikat mengingat kepada figur teladan Rasulullah Muhammad SAW.

Ustadzah Eki Windiari menyampaikan kita sebagai khalifah di dunia berkewajiban menyampaikan ilmu walaupun itu hanya sedikit. Dalam momen Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW kita sebagai muslim, sudah seberapa kenalkah kita kepada Baginda Rasulullah Muhammad SAW ?, karena, pada kenyataannya Rasulullah Muhammad SAW adalah sebaik baiknya contoh manusia. Dakwah Rasullullah 10 tahun pertama adalah tentang ketauhidan, karena modal utama masuk kedalam Surga dan syarat diampuninya dosa seseorang adalah Tauhid. Di tahun ke-10 tentang Perintah Sholat kemudian Hijrah dan Perintah-perintah lainnya yang mengajak pada kebaikan dan kebenaran.

Ustadzah Eki Windiari mengajak untuk merenungkan kembali berapa besarnya cintanya Rasulullah kepada kita, sampai pernah disampaikan Rasulullah pernah menangis dan rindu kepada umatnya yang tak pernah bertemu dan bertatap muka kelak setelah Beliau meninggal dunia yaitu kita umat akhir zaman.

Kita sudah sepantasnya bersyukur terlahir dalam keadaan Islam, karena umat Nabi Muhammad adalah umat yang akan pertama kali diperkenankan Allah SWT untuk masuk ke dalam Jannah nya Allah SWT. 

Ada 4(empat) Wasiat yang ditinggalkan Rasulullah kepada kita yaitu : 1. Tauhid, 2. Ketaatan pada Pemimpin, 3. Berpegang Teguh pada Sunnah (Al-Qur’an dan Hadist), 4. Berhati-hati pada Bid’ah (diada adakan dengan dalih agama).

 

(red/foto : Adb).

logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAWA BARAT


      Youtube kemenkumham

  Jl. Jakarta No.27, Kebonwaru, Kec. Batununggal
Kota Bandung, Jawa Barat 40272
  +628112433089
  kanwiljabar@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   pengaduankanwiljabar@kemenkumham.go.id

Laman Resmi Kantor Wilayah
Kemenkumham Jawa Barat 

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI