BANDUNG - Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat (Kanwil Kemenkumham Jabar) melaksanakan pendampingan terhadap kunjungan kerja oleh delegasi dari Brunei Darussalam dalam kegiatan Lawatan Sambil Belajar Pegawai-Pegawai dan Kakitangan Jabatan Penjara Brunei Darussalam ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Sukamiskin dan Lembaga Pemasyarakatan Khusus Anak (LPKA) Bandung (Kamis, 27/06/2024).
Dalam kunjungan kerja oleh para delegasi dari Jabatan Penjara Brunei ini, Kepala Divisi Pemasyarakatan Robianto bersama Kepala Bidang Yantah, KesHab, Basan & Keamanan Sumarwoto Hendra Budiman dan jajaran pejabat & pegawai Lapas Sukamiskin dan LPKA Bandung menerima kedatangan tim Delegasi Brunei Darussalam yang dipimpin oleh Pemangku Timbalan Pengarah Penjara Bahrin bin Mohammad Yassin.
Dalam kunjungan di Lapas Sukamiskin, tim pegawai Penjara Brunei berkeliling melihat blok kamar hunian narapidana termasuk bekas kamar Proklamator RI, Soekarno yang berada di blok Timur. Selain itu rombongan juga meninjau sejumlah pos kegiatan kerja seperti percetakan, pembuatan kapal, laundry, konveksi, dapur mengolah masakan dan tempat ibadah di Lapas.
Kadivpas Robianto beserta jajaran dalam kesempatannya menjelaskan seluruh program pembinaan dan layanan publik yang ada di Jabar khususnya di Lapas Sukamiskin dan LPKA Bandung. Kadivpas juga berharap agar kunjungan kerja pegawai penjara Brunei ini bisa semakin mempererat hubungan kerjasama antara Indonesia dengan negara Brunei Darussalam.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala Penjara Maraburong Brunei Hamdani mengatakan pihaknya sangat bangga dapat berkunjung dan melihat langsung proses penanganan warga binaan yang ada di UPT Pemasyarakatan di Bandung. Kepala penjara Brunei Hamdani juga menyampaikan akan mengimplementasikan program pembinaan yang ada di Lapas Sukamiskin pada penjara di Brunei.
(Red/foto: Lapas Sukamiskin)