Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kakanwil Kemenkumham Jabar (Masjuno) Dampingi Inspektur Wilayah II Tinjau Pelaksanaan SKD CPNS Kemenkumham Wilayah Jawa Barat Hari Ke 6

Kakanwil Kemenkumham Jabar (Masjuno) Dampingi Inspektur Wilayah II Tinjau Pelaksanaan SKD CPNS Kemenkumham Wilayah Jawa Barat Hari Ke 6

1 20241024 151956 0000

BANDUNG - Kanwil Kemenkumham Jabar hari ini, Kamis, 24 Oktober 2024, menggelar pelaksanaan Tes SKD CPNS Kemenkumham Tahun 2024 bertempat di SOR Arcamanik Jl. Pacuan Kuda, Bandung yang memasuki pelaksanaan Hari Keenam (Ke 6) dan dilaksanakan sebanyak 4 Sesi dengan tiap Sesi nya berjumlah 505 Peserta, dihari keenam ini Pelamar CPNS adalah peserta laki-laki pelamar jabatan Pemeriksa Keimigrasian Pemula.

7 20241024 151956 0006

10 20241024 151956 0009

Kakanwil Kemenkumham Jabar, Masjuno, dampingi langsung Tinjauan Inspektur Wilayah II Inspektorat Jenderal, Lilik Sujandi, ke Lokasi Tes SKD CPNS Kemenkumham Tahun 2024 ini, Irwil II bertanya langsung proses pelaksanaan kepada tim BKN Pusat yang bertugas, dan memantau dari luar Pelaksanaan Tes di Ruang CAT kemudian melanjutkan ke ruang pemantauan Live Score dan CCTV yang tersedia, disampaikan oleh Kakanwil Masjuno kepada Irwil II bahwa Pelaksanaan Tes SKD CPNS di Wilayah Jawa Barat sampai dengan hari keenam ini lancar dan tidak terdapat laporan pengaduan.
2 20241024 151956 0001

4 20241024 151956 0003

Di Hari Ke 6 Pelaksanaan SKD CPNS Kemenkumham Jabar Tahun 2024 ini berkesempatan ditinjau kembali oleh tim Ombudsman Perwakilan Jawa Barat, seluruh Pos ditinjau dan beberapa peserta di Wawancara langsung oleh tim Ombudsman Jabar. Sebagai Bentuk Komitmen Pelayanan Publik Prima dan Kolaborasi, Pelaksanaan Kegiatan SKD CPNS Kemenkumham Jabar Hari Ke 6 ini juga ditnjau langsung Danramil 1810 Arcamanik.
3 20241024 151956 0002

5 20241024 151956 0004

6 20241024 151956 0005

8 20241024 151956 0007

Pelaksanaan SKD CPNS Kanwil Kemenkumham Jabar Hari Keenam ini terlaksana dengan baik dan lancar, untuk peraih nilai terbesar di tiap sesi nya adalah Sesi 1 Hari Keenam dengan nilai 441, Sesi 2 Hari Keenam dengan nilai 466, Sesi 3 Hari Keenam dengan nilai 435 dan Sesi 4 Hari Keenam dengan nilai 436.
11 20241024 151956 0010
Meski sempat diguyur hujan di Lokasi Tes SKD CPNS Kemenkumham Tahun 2024 ini tetap berjalan dengan baik karena kesigapan panitai untuk mengantisipasi cuaca yang kurang bersahabat, dimulai dari menyediakan payung dan jas hujan bahkan sampai dengan menggeser tenda agar peserta tidak terkena hujan ketika proses mengantri di pos registrasi kehadiran.

9 20241024 151956 0008

12 20241024 151956 0011

(red/foto: Gies/Toh/Mici/Mubal)

logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAWA BARAT


      Youtube kemenkumham

  Jl. Jakarta No.27, Kebonwaru, Kec. Batununggal
Kota Bandung, Jawa Barat 40272
  +628112433089
  kanwiljabar@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   pengaduankanwiljabar@kemenkumham.go.id

Laman Resmi Kantor Wilayah
Kemenkumham Jawa Barat 

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI