Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kakanwil Kemenkumham Jabar Hadiri Pisah Sambut Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas I Bandung: Suparman Kepada Suriyanta Leonardo Situmorang

 

1ea8ecade37be76bac7078c3e1c73e4877b573cf

Bandung – Upacara Serah Terima Jabatan dan Pisah Sambut Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas I Bandung ini dari Suparman kepada Suriyanta Leonardo Situmorang pada hari ini (Senin, 02/08/24) yang dilaksanakan di Granada Ballroom HolidayInn, menandai awal dari kepemimpinan baru di Rumah Tahanan Negara Kelas I Bandung, yang diharapkan dapat memberikan kontribusi penting bagi kemajuan Pelayanan Publik bagi masyarakat.

5d66c4e3eed22dba53b91cb2581960edfad5a0b0

8cbef91234de0db777215b7f73efe8ed7d5ef9a8

Serah Terima Jabatan dan Pisah Sambut Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas I Bandung dihadiri dan disaksikan langsung Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Barat, Masjuno, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Andrieansjah, Kepala Divisi Keimigrasian, Filianto Akbar, Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Bandung, Babay Baenulah, Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Sukamiskin, Wachid Wibowo, Kepala Kejaksaan Negeri Kota Bandung, Kepala Kejari Cimahi, Kapolrestabes Bandung, Serta Sesepuh Pemasyarakatan.

bbe820107aa46460d4dd706862fcea858fd7f161

Dalam sambutannya Suparman menyampaikan bahwa kedepannya beliau akan menjabat sebagai Kalapas Kelas IIA Tenggarong Kalimantan Timur, Selama memimpin Rutan Bandung ia mengisahkan banyak program yang sudah dilakukan berkat kesolidan dan keharmonisan seluruh petugas Rutan, ucapnya dihadapan seluruh pimpinan tinggi pratama Kanwil. Dalam acara lepas sambut itu diikuti pula pelepasan beberapa pejabat seperti Indra Ganjar Nugraha dan Boy Naldo Gultom.

d7a40a6ff8a82d0a1feb3d69e6a43a4418e2968b

Sementara itu, Karutan Kelas I Bandung yang baru, Suriyanta L Situmorang, menyampaikan siap menjabat sebagai Karutan Bandung untuk mengabdi demi kemajuan organisasi. Saat itu diperkenalkan pula pejabat yang baru yakni Bakhtiar Rosyid dan Theo Christian Sitompul. Dalam sambutannyapun Suriyanta berharap Rutan Bandung akan mampu meraih WBBM untuk tahun 2024.

84c601810a07ffcf01f6e9af8323b081881fba1c

Dalam kesempatan yang sama, Kakanwil Kumham Jabar, Masjuno menyampaikan “Mutasi hal yang biasa dalam organisasi, dimana ada pertemuan pastilah ada perpisahan, saya mengucapkan Terima kasih atas prestasi dan karya - karya yang telah diraih selama ini.”

“Teruslah berkomitmen untuk meraih predikat WBBM tahun 2024, Organisasi harus terus berkolaborasi dan kedepankan sisi pelayanan publiknya yang optimal, jangan pernah berhenti berinovasi dan lakukan gagasan untuk perubahan yang lebih baik” Harapnya kepada Karutan Baru.

7237db0879772953a30248051a21d1209b942ac1

Acara ditutup dengan pemberian cenderamata dan foto bersama. Semangat dan semakin baiknya pelayanan publik di Rutan Kelas I Bandung menjadi harapan bersama untuk masa kepemimpinan yang baru.

(Red/Doc:Iqbal)

logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAWA BARAT


      Youtube kemenkumham

  Jl. Jakarta No.27, Kebonwaru, Kec. Batununggal
Kota Bandung, Jawa Barat 40272
  +628112433089
  kanwiljabar@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   pengaduankanwiljabar@kemenkumham.go.id

Laman Resmi Kantor Wilayah
Kemenkumham Jawa Barat 

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI