SETELAH LAPAS TASIK GILIRAN LAPAS GARUT YANG DISIDAK OLEH TIM SATOPS PATNAL PAS JABAR YANG DIPIMPIN KADIVPAS (TAUFIQURRAKHMAN)

SETELAH LAPAS TASIK GILIRAN LAPAS GARUT YANG DISIDAK OLEH TIM SATOPS PATNAL PAS JABAR YANG DIPIMPIN KADIVPAS (TAUFIQURRAKHMAN)

100821 RaziaLpGarut 6

GARUT - Usai melaksanakan sidak di Lapas Kelas IIB Tasikmalaya, Tim Satuan Oprasional Kepatuhan Internal Pemasyarakatan (Satops Patnal) Kanwil Jabar, dipimpin oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Taufiqurrakhman, didampingi Kepala Bidang Pelayanan Tahanan, Kesehatan, Rehabilitasi, Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara dan Keamanan, Saifur Rachman, dan Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan Pemasyarakatan, Pengentasan Anak, Informasi Dan Komunikasi, Gunawan Sutrisnadi, langsung bertolak ke Lapas Kelas IIB Garut, di hari yang sama (Selasa, 10/08/2021).

Kegiatan ini dilaksankan sesuai dengan Tiga kunci Pemasyarakatan Maju adalah Deteksi Dini, Sinergi, dan Perang Terhadap Narkoba. “Deteksi Dini disini diartikan kita bekerja seperti intelijen, ia harus mampu memprediksi kendala yang mungkin terjadi di lingkungan tempat ia bekerja sehingga mampu menyiapkan strategi yang harus dilakukan apabila kemungkinan terburuk terjadi,” tegas Taufiqurrakhman kepada seluruh Tim dan Petugas Lapas.

100821 RaziaLpGarut 6

100821 RaziaLpGarut 6

Lebih lanjut Kadivpas Taufiqurrakhman menjelaskan kepada petugas agar membangun Komitmen yang tinggi dan Integritas Moral yang kuat sehingga tidak mudah “Terbeli”, Laksanakan tugas sesuai peraturan dan SOP yang sudah ditetapkan, Tingkatkan deteksi dini, berantas NARKOBA dan PUNGLI, jangan merusak karir dan masa depan kalian dengan terlibat peredaran dan penyalah gunaan narkoba, serta tingkatkan ibadahnya agar hati dan fikiran selalu tenang dan bersih dari niat-niat negatif.

Tingkatkan kerukunan, jalin kebersamaan antar warga binaan yang ada di Lapas sini, jangan ada keributan antar warga, jika ada keluhan apapun itu segera sampaikan kepada wali kalian. Yang terutama tingkatan ibadahnya, kunci utama dalam menjalani semuanya dengan sabar,” ucap Taufiqurrakhman saat memberikan arahan kepada Warga Binaan yang didampingi oleh Kalapas Kristyo Nugroho.

Setelah melalui penggeledahan pada blok hunian di Lapas Kelas IIB Garut, dari 2 blok yang digeledah tidak ditemukan adanya narkoba maupun Handphone, yang ditemukan hanya benda seperti Korek Gas, Set Kartu Remi, Alat Cukur, Gunting Kuku, Obat-obatan warung, dan benda lainnya.

100821 RaziaLpGarut 6

100821 RaziaLpGarut 6

100821 RaziaLpGarut 6

(red/foto: Azis, editor: Toh)


Cetak   E-mail