KOMPETISI E-SPORTS KEMENKUMHAM CATATKAN 2 REKOR MURI DI HDKD KE-77 TAHUN INI

Artboard 2

JAKARTA - Perayaan Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) ke-77 di tahun 2022 ini dimeriahkan dengan penyelenggaraan lomba e-Sports yang diikuti oleh para pegawai Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) se-Indonesia sebanyak 3.326 orang yang terbagi dalam 668 tim. Pada siang hari ini Sekretaris Jenderal Kemenkumham Andap Budhi Revianto membuka secara resmi babak Grand Final Kompetisi e-Sport HDKD Ke-77 Kemenkumham (Minggu, 07/08/2022).

Dalam pembukaan babak final utama yang disaksikan secara virtual oleh jajaran Kemenkumham se-Indonesia, termasuk oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jabar Sudjonggo, Sekjen Andap menjelaskan bahwa electronic sports atau yang lebih dikenal dengan e-Sports merupakan salah satu cabang olahraga yang sudah diakomodir oleh Persatuan Olahraga Pengayoman Kemenkumham. "E-sports layak dikompetisikan di Kemenkumham karena mengasah kemampuan pegawai seperti strategi, kecepatan, dan ketangkasan seperti cabang olahraga lainnya" terang Andap membuka kegiatan.

Dalam babak Grand Final ini juga Museum Rekor Indonesia (MURI) menyerahkan sebuah penghargaan kepada Kemenkumham atas diselenggarakannya kegiatan lomba ini, yaitu penghargaan atas rekor 'Penyelenggaraan e-Sports dengan Peserta Aparatur Sipil Negara Terbanyak'. Mewakili Sekjen Andap, Kepala BPSDM Asep Kurnia menerima secara simbolis penghargaan untuk Kemenkumham yang diserahkan oleh perwakilan MURI.

(Red/foto: Humas; Editor: Aul)

Artboard 2

 


Cetak   E-mail