KEMENKUMHAM JABAR LAKSANAKAN UPACARA PERINGATAN HARI PENDIDIKAN NASIONAL

KEMENKUMHAM JABAR LAKSANAKAN UPACARA PERINGATAN HARI PENDIDIKAN NASIONAL

130522 Hardiknas 9

BANDUNG – “Di tengah hantaman ombak yang sangat besar, kita terus melautkan kapal besar bernama merdeka belajar, yang di tahun ketiga ini telah mengarungi pulau-pulau di seluruh Indonesia,” gambaran Dunia Pendidikan yang ada di Indonesia saat ini dikutip dari Sambutan Mendikbud RI pada peringatan Hari Pendidikan Nasional tahun 2022 ini, Kanwil Kemenkumham Jabar Laksanakan Upacara Peringatan Hardiknas 2022 tersebut dari Lapangan Kemenkumham Jabar, Jum’at, 13 Mei 2022.

Bertindak sebagai Pembina Upacara Hardiknas 2022 ini adalah Kadivmin Kemenkumham Jabar, Anggiat Ferdinan, Perwira Upacara adalah Kabid Pembinaan Bimpasnak Infokom, Gunawan Sutrisnadi, Pemimpin Upacara adalah Kasubbid Pembinaan, TI, dan Kerja Sama, Irvan Muayat, dan diikuti oleh Kakanwil Kemenkumham Jabar, Sudjonggo, Pimpinan Tinggi Pratama (Kadivpas Kemenkumham Jabar, Hilal, mengikuti upacara dari Wilayah Ciayumajakuning), JFT PK Ahli Utama, Pejabat Administrator dan Pengawas, serta seluruh Pegawai Kantor Wilayah.

130522 Hardiknas 9

websiteArtboard 1

130522 Hardiknas 9

130522 Hardiknas 9

130522 Hardiknas 9

Berjalan dengan Kondusif, pada upacara ini Pembina Upacara ketika membacakan sambutan Mendikbud RI menyampaikan bahwa, “Selama dua tahun terakhir, banyak sekali tantangan yang harus kita hadapi bersama, yang tidak pernah terbayangkan sebelumnya. Bahkan, mungkin tidak pernah membayangkan bahwa kita semua dapat mengatasinya. Hari ini, saudara-saudariku adalah bukti. Bukti bahwa kita jauh lebih Tangguh dari semua tantangan lebih berani dari rasa ragu dan tidak takut untuk mencoba.” Tegasnya.

Seperti kita ketahui bersama 2 tahun terakhir ini Dunia Pendidikan Indonesia menghadapi tantangan berat yang belum pernah dihadapi sebelumnya yang berdampak dari mewabahnya Pandemi Covid-19, dengan berbagai upaya dan pemanfaatan teknologi, terciptalah kegiata belajar mengajar Daring yang pada pelaksanaannya masih penuh dengan keterbatasan tetapi masih mampu membuat Dunia Pendidikan tetap bertahan.

Kemenkumham Jabar sendiri dalam hal ini melalui peringatan Hari Pendidikan Nasional 2022 berharap Dunia Pendidikan Indonesia bisa sepenuhnya lepas dari keterbatasan akibat bayang-bayang dampak Pandemi Covid-19, karena hanya melalui Pendidikan lah generasi muda penerus bangsa dapat menjadi Generasi penerus bangsa yang berkualitas dan bermentalitas.

130522 Hardiknas 9

130522 Hardiknas 9

130522 Hardiknas 9

130522 Hardiknas 9

(red/foto: Toh/Adb/AIR)websiteArtboard 1


Cetak   E-mail