KANWIL KUMHAM JABAR DORONG UPT UNTUK SIAPKAN TENDER PRA-DIPA DAN PERCEPATAN PELAKSANAAN PENGADAAN PEMBANGUNAN GEDUNG TA 2022

4

1

2

3

5

BANDUNG -Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia melalui Sekretariat Pokja Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) bersama Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) kumpulkan Pengelola Kegiatan Satuan Kerja (Satker) dan PPK Lapas Kelas IIA Bekasi, Lapas Kelas IIA Banceuy, Rutan Perempuan Kelas IIA Bandung untuk bahas persiapan Tender Pra-DIPA dan Percepatan Pelaksanaan Pengadaan Pembangunan gedung/bangunan pada lapas maupun rutan Tahun Anggaran 2022 yang bertempat di Ruang Sahardjo Jum'at siang, (26/11/21).

Tampak hadir Plt Kepala Divisi Administrasi Eva Gantini, Kepala Bagian Program dan Humas Toni Sugiarto, Kepala Subbagian Pengelolaan Keuangan Dan Barang Milik Negara Ferry Ferdiansyah, Kepala Rutan Perempuan Kelas IIA Bandung Moneka Mayamurti,

Di awal kesempatan, Eva Gantini berkata, "Kita berkumpul disini untuk berdiskusi dan kami ingin seluruh UPT dapat menyusun dan memahami Rencana Umum Pengadaan (RUP). Kantor wilayah sebagai perpanjangan tangan dari UKPBJ Biro BMN untuk membina satkernya dalam menyusun RUP dan Belanja Modal Bangunan dan Gedung Tahun 2022 yang disesuaikan dengan kebutuhan satker." katanya.

Dengan berpedoman kepada adanya perubahan dasar hukum mengenai kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ) Tahun 2021 yaitu Perpres No. 12 Tahun 2021 tentang perubahan Perpres No. 16 Tahun 2018 tentang Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah, peraturan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) No. 11 Tahun 2021 tentang Pedoman Perencanaan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah, peraturan LKPP No. 12 Tahun 2021 tentang Pedoman Pelaksanaan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah melalui Penyedia. Peraturan tersebut menjadi kompas bagi jalannya rapat ini.

Kemudian Ferry menegaskan, "Per-Desember ini kami berusaha untuk mendorong satker agar segera dilaksanakan percepatan pengadaan barang/jasa melalui penyedia. Untuk lebih efisien dan efektif Kantor Wilayah akan melakukan pendampingan, coaching dan mentoring langsung dengan satker." tegasnya.

Lebih lanjut, JFT Barjas Dedi Marubeni memaparkan materi mengenai tahap persiapan, tahap pengumuman RUP, tahap penyusunan dokumen persiapan pengadaan, tahap reviu dokumen persiapan pengadaan dan tahap pengumuman manajemen konstruksi dengan berpacu pada timeline yang telah ditargetkan.

Di akhir kesempatan, rapat dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab.

6

(Red/foto : Hot)


Cetak   E-mail