EVALUASI TARJA 2020, IMPLEMENTASI E-ARRIVAL CARD DI JABAR, DAN SUPERVISI TARGET KINERJA TAHUN 2021

EVALUASI TARJA 2020, IMPLEMENTASI E-ARRIVAL CARD DI JABAR, DAN SUPERVISI TARGET KINERJA TAHUN 2021

evaluasi tarja divisi imigrasi 2

BANDUNG - Kepala Divisi Keimigrasian, Heru Tjondro, bersama Kepala Divisi Administrasi, Ngadiono Basuki, memimpin langsung Rapat Evaluasi Target Kinerja Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat yang diikuti Pejabat Struktural dan pegawai Divisi Keimigrasian, serta seluruh Kepala UPT Imigrasi se-Jawa Barat secara virtual, Rabu (06/01/21) di Ruang Rapat Joesoef Adiwinata Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat.

Heru Tjondro menyampaikan Target Kinerja Divisi Keimigrasian berupa Pelayanan Paspor Simpatik yaitu Terwujudnya Pelayanan Paspor RI kepada Masyarakat di luar hari kerja, dan yang kedua Penegakkan Hukum (Gakkum) Keimigrasian, melalui tersedianya Laporan Harian Intelejen (LHI) dan Terlaksananya Pemeriksaan dan Tindakan Hukum.

evaluasi tarja divisi imigrasi 3

Saya sangat mengapresiasi kepada Kantor Imigrasi Karawang yang telah meraih target yaitu WBBM dan Kantor Imigrasi Cirebon yang mampu mempertahankan predikat WBBMnya, saya menginginkan ini sebagai contoh yang baik untuk Kantor Imigrasi yang lainnya,”ucap Heru.

Melalui supervisi, monitoring, dan evaluasi yang dilakukan secara konsisten oleh Kepala Divisi Keimigrasian sehingga pada akhir tahun 2020 seluruh Kantor Imigrasi se-Jawa Barat berhasil melaksanakan seluruh Target Kinerja Tahun 2020 dengan sangat baik. Dalam Penegakkan Hukum Keimigrasian dari 8 Kantor Imigrasi se-Jawa Barat, 7 Kantor Imigrasi berhasil melakukan Penegakkan Hukum Keimigrasian bagi Orang Asing hingga ke Tahapan Pro Justitia.

Selanjutnya terkait pembangunan Zona Integritas menuju WBK-WBBM pada tahun 2020 dari 8 Kantor Imigrasi se-Jawa Barat, 1 Kantor Imigrasi berhasil meraih predikat WBBM dan 3 Kantor Imigrasi meraih predikat WBK, jauh meningkat dari tahun sebelumnya dengan 1 Kantor Imigrasi predikat WBBM dan 1 Kantor Imigrasi predikat WBK. Dalam kesempatan tersebut turut disosialisasikan implementasi e-Arrival Card guna meningkatkan pengawasan keimigrasian bagi Orang Asing di Jawa Barat.

"Jajaran Imigrasi harus terus berupaya memberikan pelayanan keimigrasian yang terbaik bagi masyarakat denggan diiringi peningkatan pengawasan Keimigrasian dalam rangka penegakan hukum agar tercapai kinerja yang optimal guna melaksanakan fungsi keimigrasian sesuai yang diamanatkan peraturan perundang-undangan serta mewujudkan pembangunan Zona Integritas menuju WBK/WBBM pada seluruh Kantor Imigrasi di Jawa Barat." Tambahnya.

Kepala Divisi Administrasi  berterima kasih karena penyampaian penyerapan anggaran di Divisi Keimigrasian sangat baik sampai dengan  bulan terakhir di Tabun 2020 Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat Masih peringkat pertama.

evaluasi tarja divisi imigrasi 5

Dipaparkan oleh Kadivim terkait Terwujudnya pelayanan Paspor kepada masyarakat melalui Eazy Passport yang mana memberikan pelayanan paspor bersifat jemput bola dengan mendatangi pemohon setelah sebelumnya suatu kelompok atau organisasi telah berkoordinasi dengan pihak Kantor Imigrasi setempat. Untuk kelencaran pelaksanaan Eazy Passport tersebut tentunya diperlukan Sosialisasi layanan terutuma ke instansi Pemerintah/Swasta/BUMN, Komunitas, Sekolah bahkan Termasuk Lingkungan Perumahan.

Dengan adanya Kepala Divisi Administrasi pada kesempatan ini juga turut dibahas mengenai DIPA Unit Pelaksana Teknis Imigrasi di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat, dimulai dari PAGU Anggaran, Target hingga Realisasi per Januari ini.

Melalui kesempatan ini, sesuai surat edaran Kepala Kantor Wilayah Nomor W11.7706.GR.01.03.02 tentang Pemberlakuan Penggunaan e-Arrival Card untuk orang asing di Jawa Barat, Kadivim ingin benar-benar mengawal pemberlakuan kebijakan ini dengan baik melalui diadakan nya Rapat Koordinasi bersama Jajaran Divisi Keimigrasian dan seluruh UPT Imigrasi yang ada di Jawa Barat.

 

 

evaluasi tarja divisi imigrasi 4

 

 

 

evaluasi tarja divisi imigrasi 6

(red/foto: Azs/Toh)


Cetak   E-mail