Aktifitas Senam Pagi ‘Kumham Sehat Kumham Produktif’ Jaga Kebiasaan Hidup Sehat Pegawai Kemenkumham Jabar

Senam 1

BANDUNG - Aktivitas fisik, termasuk olahraga di dalamnya dapat meningkatkan memori, merangsang kreativitas, dan membantu otak mengembangkan keterampilan pemecahan masalah yang lebih baik. Aktif berolahraga juga dapat menjaga konsentrasi dan keterampilan berpikir agar tetap kritis dan tajam, seiring bertambahnya usia.

Pembimbing Kemasyarakatan Ahli Utama Dewa Putu Gede bersama Kepala Bagian Umum Ferry Ferdiansyah, Kepala Bidang Pembinaan, Bimkemas dan TI Gunawan Sutrisnadi dan jajaran pegawai Kantor Wilayah Kemenkumham Jabar mengikuti olahraga senam pagi "Kumham Sehat Kumham Produktif" di aula Soepomo, Kanwil Jabar, secara daring melalui Zoom Meeting (Jumat, 27/01/2023).

Selama 40 menit lebih jajaran Kemenkumham se-Indonesia mengikuti gerakan dan irama oleh instruktur senam yang berpusat di lapangan gedung Sekretariat Jenderal Kemenkumham. Melalui rutinitas olahraga yang dilaksanakan setiap hari Jumat pagi ini diharap bisa menjaga kebugaran tubuh seluruh jajaran pegawai Kemenkumham Jabar dan membantu menghindari penyakit kronis melalui gaya hidup bersih dan sehat ini.

(Red/foto: Aul)

Senam 4

Senam 4

Senam 4

 

 


Cetak   E-mail