ASN LAPAS JELEKONG LATIHAN KESAMAPTAAN UNTUK BENTUK MENTAL DAN FISIK

asn 00

 

asn 0

 

kolase 1

BANDUNG- Jumat (23/08) Lapas Kelas IIA Bandung digelar upacara pembukaan Kesamaptaan dan penyegaran pegawai, latihan tersebut  diikuti oleh 70 pegawai pengamanan Lapas Kelas IIA Bandung.

Bertindak Inspektur upacara pembukaan Kesamaptaan dan penyegaran oleh Kepala Lapas Kelas IIA Bandung Gun Gun Gunawan.

" Hari in kaliani berperang menghadapi fisik dan mental, kedepannya akan berperang terhadap pola pikir dalam keseharian bekerja,kalian harus bisa mengalahkan ego jangan sampai ego mengalahkan pola pikir anda sekalian," ucap Gun Gun dalam sambutannya.

" Tujuan diadakannya Kesamaptaan dan penyegaran ini untuk meningkatkan sikap mentalitas ASN yang baru pada Lapas Jelekong ini, membentuk karakternya supaya handal, bermental bagus, disiplin, dapat bertanggung jawab. Mereka selama kesamaptaan akan dites fisiknya, pengenalan lingkungan, pelatihan baris berbaris (PBB), lintas Medan,pengenalan senpi," tutup Gun Gun.

asn 1

 

kolase 0

" Saya harap dalam latihan ini tidak ada yang sakit nantinya,semuanya harus semangat tunjukan jiwa korsa kalian,kalian harus percaya,yakin dan bangga sebagai organik di Lapas Jelekong ini tunjukan motivasi kalian hari ini," tutur Kapten Aang selaku instruktur dari Kodim 0609 Kab.Bandung.

Instruktur Kesamaptaan dan penyegaran ini dari Kodim 0609 Kab.Bandung yang dibantu oleh Koramil 06/Ciparay.

asn 5

(red/foto: Humas Kanwil Jabar)


Cetak   E-mail