TERAPI MOTIVASI BAHAGIA UNTUK POSITIF DALAM BEKERJA, TAAT ATURAN DAN PIMPINAN

Hypno Therapi 1Hypno Therapi 2Hypno Therapi 3Hypno Therapi 4

BANDUNG - Kepala Divisi Administrasi Ceno Hersusetiokartiko bersama Kepala Bagian Umum Eva Gantini dan Kepala Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Kelas IIA Bandung Gungun Gunawan beserta Tim NCH (Fardan dan Bagus Pamungkas) melaksanakan kegiatan Terapi Penguatan dan Motivasi kepada Pegawai Pembinaan siang ini (Jum'at, 12/04/2019).

Ceno menyampaikan bahwa “Ini merupkan Terobosan baru dari Kanwil Jawa Barat yang akan didorong untuk diusulkan kepada Sekretariat Jenderal Kemenkumham untuk menjadi agenda tetap. Kegiatan ini merupakan Paket Program untuk melengkapi Program Penguatan Khusus Pegawai yang sudah dilaksanakan selama 3 (tiga) minggu/100 Jam Pelajaran (18 Maret - 9 April 2019). Kegiatan ini diberikan untuk memberikan motivasi tentang potensi diri dan kesadaran akan hak dan kewajiban seorang pegawai. Ikuti kegiatan ini dengan sebaik-baiknya sampai tuntas”. seru Ceno.

Gungun lebih lanjut menyampaikan kepada peserta pembinaan “Mari kita bersama memperbaiki diri karena setiap orang saling membutuhkan masukan untuk menjadi lebih baik”. (red/foto : Adb).

Cetak