PEMKOT DAN PEMDA DI CIAYUMAJAKUNING SIAP KOLABORASI DALAM PEMBINAAN KESADARAN HUKUM-HAM

kanwil timsadarhukum cirebon 1kanwil timsadarhukum cirebon 2 

Pemerintah Kota dan Kabupaten yang ada di Ciayumajakuning  sangat mengafresiasi kedatangan dan program Kolaborasi yang akan dilaksanakan oleh Tim Pembinaan kesadaran Hukum  di wilayah Cirebon, Indramayu,Majalengka dan Kuningan . Hal ini tergambar dalam audiensi dan diskusi  dengan pemerintah kabupaten dan kota di Ciayumajakuning yang juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah, Asisten, Kepala bagian Hukum, Kepala Seksi Bantuan Hukum dan HAM, perwakilan Kepala Cabang Dinas Pendidikan wilayah 8,9,10, Ketua Musyawarah Kerjasama Kepala Sekolah, Duta Hukum-HAM dan pengurus FPSH Jawa Barat. Secara prinsip pemerintah kota dan kabupaten di Ciayumajakuning bersedia untuk berkolaborasi Apel Deklarasi Kesadaran Hukum-HAM dengan Program Unggulan Daerah yang rencanannya akan dilaksanakan seusai Pemilihan Umum.

Rombongan dipimpin oleh Kepala Bidang HAM  Kanwil Jawa Barat Hasbullah Fudail  selaku sekretaris 2 Tim Pembinaan Kesadaran Hukum Pelajar SMA/SMK/MA dan sederajat Provinsi Jawa Barat diterima langsung Sekretaris Daerah Kota Cirebon A. Deddi dan Asisten Pemerintahan, Kepala Bagian Hukum dan Kepala Seksi Bantuan Hukum  beretmpat di gedung bersejarah  sebagai pusat pemerintahan kota Cirebon yang termasuk bagunan Heritage dan dilindungi karena  dibangun pada tahun 1938 oleh Pemerintah kolonial Belanda.

Dalam audiensi dan diskusi tersebut Pemerintah kota Cirebon sangat mengapresiasi rencana kegiatan Kolaborasi Deklarasi Kesadaran Hukum-HAM dengan program pemerintah Daerah yang rencanannya akan dilaksanakan di SMKN1 Kota Cirebon dalam momentum Hari Kartini . Sekretaris Daerah sangat memberi dorongan kepada para duta Hukum dan Forum pelajar untuk melakukan aktivitas positif  dalam mempersiapkan diri menjadi pengganti dan penerus harapan bangsa. Selain itu Sekretaris daerah juga memberi contoh jargon visi kota Cirebon Sehati.

Pada hari yang sama  Selasa sore hari Tim  dan pengurus Forum juga berkunjung ke pemerintah kabupaten Cirebon dan diterima oleh Kepala Bagian  Hukum (A.Akim) dan Kepala Seksi (Agung) dan staf. Mewakili Bupati Cirebon,  Kepala Bagian Hukum A. Akim  memberi motivasi kepada para Duta Hukum-HAM dan Forum untuk lebih mempersiapkan diri dengan berbagai aktivitas positif serta belajar menjadi pemimpin yang  menghargai etika. Pertemuan di kabupaten Cirebon diakhiri dengan Jargon Cirebon Katon. Secara prinsip kabupaten Cirebon akan  mendukung dan menfasilitas Deklarasi Kesadaran Hukum-HAM  yang akan menghadirkan Bupati sebagai Pembina Upacara se usai Pemilu.

Selaku Kepala Bidang HAM Kanwil Jawa Barat Hasbullah Fudail atas nama Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat juga menyampaikan terima kasih kepada pemerintah kota dan kabupaten  di wilayah Ciayumajakuning yang  selama ini telah bersinergi dan mendukung  progam  Kementerian Hukum dan HAM seperti Rencana Aksi HAM (Ranham), Pelayanan Komunikasi Masyarakat (Yankomas) dan Kabupaten Kota Peduli HAM (KKP HAM) di Jawa Barat sehingga tidak ada lagi yang rapor merah dalam pelaporan Aksi HAM serta semuanya sudah termasuk daerah  dengan predikat Kabupaten Kota Peduli HAM dan mendapat penghargaan dari Menteri Hukum dan HAM dalam rangka hari HAM sedunia 10 Desember setiap tahun.

 


Cetak   E-mail