MENINGKATKAN KOMPETENSI BPSDM KEMENKUMHAM STUDY BANDING KE BPSDM PEMPROV JABAR

bpsdm kemenkumham 1

 

bpsdm kemenkumham 2

 

bpsdm kemenkumham 3

 

bpsdm kemenkumham 4

 

bpsdm kemenkumham 5

 

CIMAHI- Senin (15/04) Kepala Bagian Umum Kanwil Kemenkumham Jawa Barat, Eva Gantini mendampingi, Haru Tamtomo dan tim dari BPSDM Kemenkumham study banding Benchmarking Grand Design Pengembangan Kompetensi SDM di BPSDM Pemprov Jawa Barat, jl. Kolonel Masturi Cimahi.

Rombongan disambut langsung oleh Plt. Sekertaris Badan BPSDM Pemprov Jawa Barat  Edy Heryadi.

Haru Tamtomo menyampaikan “ mengadakan study banding ke BPSDM Pemprov Jawa Barat ini melingkupi salah satunya berupa, gambaran organisasi best practice dalam menyusun rencana pengembangan kompetensi secara berkala, gambaran organisasi best practice dalam merespon perkembangan revolusi industri 4.0 dan society 5.0,” ucap Haru.

Edy Heryadi menyampaikan " Asal BPSDM adalah Badan Diklat Daerah, dengan ditetapkannya perda no.06 tahun 2016 bertranformasi menjadi BPSDM seperti sekarang ini dan LAN RI memberikan akreditasi A untuk BPSDM Pemprov Jabar ini," tutur Edy.

“ Arah kebijakan BPSDM Pemprov ini meningkatnya kompetensi ASN Pemerintah Provinsi Jawa Barat yang terbentuknya smart ASN yang memiliki nilai nasionalisme,integritas,wawasan global,hospitality,networking,teknologi informasi dan memiliki bahasa asing yang baik,” tambah Edy. (red/foto: Azis)

Cetak