LAPAS BANCEUY AKAN DI REVITALISASI

banceuy 1

 

banceuy 2

 

banceuy 3

 

banceuy 4

 

banceuy 5

 

BANDUNG- Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Barat, Ibnu Chuldun bersama Kepala Divisi Pemasyarakatan, Abdul Aris dan Kepala Divisi Administrasi, Ceno Hersusetiokartiko melanjutkan kunjungan kerjanya ke Lapas Banceuy Jum'at (11/01/19).

Dalam kunjungannya kali ini ke Lapas Banceuy, Ibnu Chuldun memprioritaskan akan alih fungsi blok hunian yang berada di Lapas yakni yang semula blok B akan dipergunakan sebagai blok maxsimum security dan medium securty.

Blok maxsimum security ini nantinya akan dipergunakan untuk WBP  pelanggar tata tertib yang ada didalam Lapas seperti memakai narkoba, memiliki dan menggunakan HP, yang membuat keributan didalam Lapas.

“Saya akan menempatkan petugas untuk mengawasi blok maxsimum security ini yang memiliki integritas yang tinggi, Lapas Banceuy ini sudah saatnya berubah tidak bisa lagi seprti dulu sudah saatnya revitalisasi sudah harus out of the box,” tegas Ibnu Chuldun. (red/foto: 56W/Azis)

Cetak