KOMITMEN KANWIL KUMHAM JABAR DEMI PEMBANGUNAN WBBM DI HADAPAN TIM PENILAI INTERNAL

KOMITMEN KANWIL KUMHAM JABAR DEMI PEMBANGUNAN WBBM DI HADAPAN TIM PENILAI INTERNAL

penilaian tim TPI WBBM 2

 

penilaian tim TPI WBBM 3

 

penilaian tim TPI WBBM 4

 

BANDUNG- Selasa (19/05/2020) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Barat ikuti Pelaksanaan Evaluasi Pembangunan Predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) dari Tim Penilai Internal (TPI) Inspektorat Jenderal secara virtual melalui Videoconference.

TPI Pembangunan Zona Integritas (ZI) Menuju WBK dan WBBM yang terdiri dari Inspektur Wilayah II Icon Siregar, Auditor Madya Erie Wijaya, Auditor Muda Zaifachatur Roziyah, Auditor Pertama Chandra Julius F. M., Auditor Pertama Tyas Setyaningrum, JFU Dewi Kurniati Airlangga, JFU August Dio Al Fath.

Turut hadir Kepala Divisi Administrasi Ngadiono Basuki, Kepala Bagian Program dan Humas Toni Sugiarto, Kepala Bagian Umum Eva Gantini, Kepala Bidang Pelayanan Hukum Ahmad Kapi Sutisna, Kepala Subbagian Humas, RB dan TI Yayan Achmad Sufyani, Kepala Subbagian Kepegawaian, Tata Usaha Dan Rumah Tangga Yana Rubiyana, dan seluruh anggota Kelompok Kerja (POKJA) pembangunan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM.

Kegiatan pun dimulai dengan yel-yel Kanwil Kemenkumham Jabar dan selanjutnya presentasi oleh Kepala Divisi Administrasi Ngadiono Basuki yang dipaparkan dari implementasi komponen pengungkit, menjaga integritas, kegiatan evaluasi dan pengumpulan data dukung, internalisasi seluruh pegawai, penguatan pegawai untuk mengubah mindset dan cultureset, public campaign, pengawasan SPIP, UPG, WBS, E-Lapor, peningkatan pelayanan publik (transparansi, hospitality yang terdiri dari ruang anak, ruang laktasi, smoking area, sarana dan prasarana yang sehat, ramah lingkungan dan hak asasi manusia), Inovasi pelayanan Kanwil Kemenkumham Jabar yang terdiri dari Aplikasi SIEMIL dan SIKENOT. Dalam masa pandemic COVID-19 ini, Kanwil Kemenkumham Jawa Barat tetap berkomitmen untuk meraih predikat WBBM.

 

penilaian tim TPI WBBM 5

 

penilaian tim TPI WBBM 6

 

Selanjutnya Kepala Bidang Pelayanan Hukum Ahmad Kapi Sutisna menerangkan inovasi peningkatan mutu pelayanan kenotariatan menggunakan aplikasi SIKENOT yaitu Sistem Informasi Kenotariatan. Di samping itu Progres pendaftaran online untuk kewarganegaraan, pelantikan notaris dan notaris pengganti. Persidangan online Majelis Pengawas Wilayah (MPW) mengantisipasi penyebaran COVID-19.

Selanjutnya, Yana Rubiyana menerangkan implementasi penguatan sistem menejemen Sumber Daya Manusia (SDM). Pengembangan pegawai satuan kerja berbasis kompetensi yaitu menyusun rencana diklat secara berjenjang yang diusulkan ke Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia. Di samping itu Yana menerangkan rekrutmen terakhir pegawai di lingkungan Kanwil Kemenkumham Jabar yang dilaksanakan di tahun 2018, yang terdiri dari 13 pegawai di LPKA Bandung, 19 pegawai Kanwil Kemenkumham Jabar, 8 pegawai masing-masing tersebar di Kantor Imigrasi di lingkungan Jawa Barat.

Di akhir kegiatan Ngadiono pun menyampaikan terima kasih dan selamat Lebaran 1441 Hijriah, mohon maaf lahir dan batin. (red/foto : Humas)

Cetak