KANWIL KEMENKUMHAM JABAR SUMBANGKAN AIR BERSIH, WARGA GUNUNG BATU SUMRINGAH

 171019 SumbanganAir 06171019 SumbanganAir 06

BANDUNG - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa  Barat menyalurkan bantuan air bersih berupa pemberian toren untuk penampungan dan pembagian air bersih bagi masyarakat kampung Sukamelang, Desa Andir, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung yang mengalami kekeringan pada musim kemarau saat ini, Kamis (17/10/19).

Mengawali kata sambutannya Camat Baleendah, Eman Nurjaman mengawali kata sambutannya menyampaikan terima kasih atas sumbangan air bersih dari Kanwil Kemenkumham Jabar. “Kami yakin bahwa sumbangan air bersih bisa dimanfaatkan warga, karena kemarau yang panjang, selama dua bulan terakhir penduduknya kesulitan mendapatkan air bersih.sekali lagi, kami atas nama Warga Kampung Sukamelang mengucapkan terimakasih atas perhatian berupa bantuan sumbangan air bersih dari para pihak terkait kususnya Kanwil Kemenkumham Jabar. Semoga bakti sosial dalam memperingati hari jadinya Kemenkumham (HDKD) ini menjadi ladang amal serta semoga Kemenkumham kedepan menjadi lebih sukses lagi.” katanya yang disambut riuhnya tepuk tangan warga masyarakat yang hadir.

171019 SumbanganAir 06

Kemudian pada kesempatan yang sama Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat, Abdul Aris bersama Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Heriyanto serta didampingi para pejabat administrator dilingkungan Kanwil Kemenkumham Jabar menjelaskan saat sebelum melakukan serah terima bantuan secara simbolis tersebut bahwa kegiatan ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) 2019 atau yang dikenal dengan HUT Kementerian Hukum dan HAM ke-74 yang jatuh pada tanggal 30 Oktober nanti.

Musim hujan yang tak kunjung turun menaungi Wilayah Jawa Barat membuat beberapa daerah mengalami kekeringan, salah satunya adalah di kampung Sukamelang, Desa Andir Kecamatan Baleendah ini.” kata Abdul Aris disaat memberikan sambutan serah terima penyaluran bantuan Toren tempat penampungan air bersih kepada warga.

Ia menjelaskan, untuk sumbangan pihaknya menyalurkan Toren tangki air bersih dengan kapasitas sekitar 5.000 liter air bersih hasil kerjasama (Kolaborasi) pihak Kanwil Kemrnkumham Jabar, Pemerintah Kabupaten Bandung, Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Bandung dan Tirta Raharja PDAM Kabupen Bandung.

Tim kami sebelumnya telah melakukan survey lokasi daerah yang sangat membutuhkan air bersih, sebelum penyaluran ini dilaksanakan,” Ujarnya.

Ia mengungkapkan, Kampung Sukamelang daerahnya gersang dan tandus yang daerahnya berada disekitar Gunung Batu Baleendah Kabupaten Bandung menjadi salah satu tempat yang dipilih karena sangat membutuhkan sekali disaat musim kemarau yang panjang ini.

Abdul Aris berharap semoga sumbangan alakadarnya yang kami berikan dapat bermanfaat bagi masyarakat dan tentunya mohon dijaga agar tetap terawat. “Dalam waktu dekat rencana kami akan bantu menambah satu lagi toren supaya tempat penampungan air bersih banyak.” Tutupnya

Sementara itu, Agus selaku ketua RW 12 Kampung Sukamelang mengatakan warganya sangat memerlukan bantuan air bersih tersebut karena untuk memenuhi kebutuhan air bersih warganya harus membeli air bersih dalam kemasan jeriken seharga. Ia pun berharap kepada para pihak terkait yang memberikan sumbangan tersebut agar kedepannya dibuatkan sumur artesis untuk warga sekitarnya.

Tampak hadir dalam kegiatan ini Lurah Desa Andir, Kepala BPBD Kabupaten Bandung serta Forum Pelajar Sadar Hak Asasi Manusia se-Kabupaten Bandung.

 171019 SumbanganAir 06

171019 SumbanganAir 06

171019 SumbanganAir 06

(red/foto:Humas Jabar)

Cetak