KAKANWIL TINJAU LAPAS BANJAR, AWALI MONEV UPT PRIANGAN TIMUR

Monev LP Banjar 1

Monev LP Banjar 2

Monev LP Banjar 3

Monev LP Banjar 4

Monev LP Banjar 5

BANJAR - Tepat Pukul 10.00 WIB Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat, Liberti Sitinjak bersama Pimpinan Tinggi Pratama Kanwil Kemenkumham Jabar tiba di Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Banjar untuk melakukan monitoring dan evaluasi pelayanan publik dan warga binaan pemasyarakatan, jumat (22/03).
Kehadiran Kakanwil, Liberti Sitinjak beserta rombongan disambut secara langsung oleh Kalapas Kelas III Banjar, Agus Wahono dengan seluruh jajaran petugas di Halaman Kantor Lapas Banjar.
Selanjutnya Kakanwil, Liberti Sitinjak didampingi Kalapas Banjar meninjau area keliling Lapas, kondisi fisik bangunan Lapas, fasilitas - fasilitas pelayanan bagi publik dan warga binaan pemasyarakatan salah satunya yang menjadi perhatian Kakanwil adalah Dapur Lapas.
Dalam kesempatan tersebut Kakanwil memperhatikan kondisi dapur, petugas dapur, kualitas beras dan menu makanan harian yang disajikan bagi warga binaan pemasyarakatan. Dihadapan Kalapas dan jajarannya, Kakanwil, Liberti Sitinjak menginstruksikan agar Dapur Lapas dapat menyajikan makanan yang berkualitas baik bagi warga binaan.
Lebih lanjut Kakanwil beserta Pimpinan Tinggi Pratama Kanwil yakni Kepala Divisi Pemasyarakatan, Abdul Aris, Kepala Divisi Imigrasi, Ari Budijanto, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Heriyanto dan Kepala Divisi Administrasi, Ceno Hersusetiokartiko memberikan pengarahan dan penguatan pelaksanaan tugas dan fungsi bagi jajaran petugas Lapas Kelas III Banjar yang bertempat di Aula Lapas.
Terakhir Kakanwil, Liberti Sitinjak berpesan kepada seluruh petugas agar senantiasa menjaga fasilitas yang dimiliki oleh Lapas, apabila ditemukan fasilitas yang rusak segera lakukan perbaikan. “Laksanakan Tugas dan Fungsi sebagai petugas pemasyarakatan dengan penuh tanggung jawab, dan berikan pelayanan yang terbaik”. (red/foto : zie/yas)


Cetak   E-mail