JELANG PERINGATI HARI HAM SE-DUNIA DI JABAR, KEMENKUMHAM LAKUKAN KOORDINASI DENGAN PEMPROV JABAR

Audiensi Hari HAM seDunia 1Audiensi Hari HAM seDunia 2Audiensi Hari HAM seDunia 3Audiensi Hari HAM seDunia 4

BANDUNG - Direktorat Jenderal HAM bersama Kanwil Kemenkumham Jabar lakukan koordinasi dengan menggelar rapat audiensi bersama pihak Pemerintah Provinsi Jawa Barat di ruang rapat Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat, Gedung Sate Kota Bandung, Jum'at (28/06/19).

Rapat ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah Pemprov Jawa Barat, Iwa Karniwa dan dihadiri oleh para pejabat terkait di lingkungan pemprov Jabar. Tampak hadir dalam rapat ini, Sekretaris Direktorat Jenderal HAM, Risma yang didampingi Kepala Bidang HAM Kanwil Kemenkumham Jabar, Hasbulah Fudail beserta jajarannya.

Mengawali pembicaraannya, Risma mengatakan,"Untuk mensukseskan serta sebagai tindak lanjut terkait penyelenggaraan Hari HAM se-Dunia di Jawa Barat, kami memohon dukungan dari pihak provinsi agar terlaksana dengan baik dan lancar sekaligus kami memohon ijin untuk  pelaksanaan acara tersebut yang jatuh pada tanggal 10 Desember 2019 di Gedung Merdeka di jalan Asia-Afrika Kota Bandung sesuai dengan arahan bapak Gubernur Jabar pada waktu yang lalu."katanya.

Iwa Karniwa selaku Sekda Pemprov Jabar pada intinya mendukung acara dimaksud."Pada prinsipnya, saya sangat mendukung serta men-suport terkait penyelenggaraan acara hari HAM se-Dunia yang akan diselenggarakan di Jawa Barat ini. Kami mempersilahkan Gedung Merdeka untuk di pakai dan kami tunggu surat resmi terkait kebutuhan peminjaman tempat dimaksud."tutur Iwa yang sekaligus memohon ijin untuk meninggalkan rapat tersebut dikarenakan ada kegiatan lain bersama Gubernur Jabar.

Acara dilanjutkan dengan sesi foto bersama kemudian dilanjutkan dengan pembahasan persiapan terkait kerja sama atau bantuan Pemprov Jabar guna menyukseskan acara tersebut jelang hari HAM se-Dunia yang jatuh pada tanggal 10 Desember 2019 nanti.(red/foto:Humas Jabar).


Cetak   E-mail