TINGKATKAN BIDANG PENGAMANAN, LAPAS KELAS IIB GARUT LAKUKAN PEMBINAAN DAN PELATIHAN FISIK, MENTAL DAN DISIPLIN

 WhatsApp Image 2020 11 26 at 22.08.46 1

GARUT - Pada hari Kamis(26/11/20), Lapas Kelas IIB Garut melaksanakan kegiatan Pembinaan dan Pelatihan Fisik, Mental dan Disiplin (PPFMD) bagi seluruh Petugas, bekerjasama dengan Markas Komando Kompi 4 Batalyon A Pelopor SATBRIMOB POLDA JABAR. Kegiatan dilaksanakan selama 2 hari, meliputi Latihan Kesamaptaan dan Menembak. Mengawali kegiatan dengan mengumpulkan peserta latihan di halaman Lapas Garut, guna pengecekkan peralatan dan dilanjutkan Long March menuju Mako Kompi 4 Brimob.

WhatsApp Image 2020 11 26 at 22.08.46 1


Dalam Upacara Pembukaan bertindak selaku Inspektur Upacara Kalapas Garut RM. Kristyo Nugroho, dalam amanatnya, beliau menyampaikan, Kegiatan ini penting sebagai penunjang dalam pelaksanaan tugas, khususnya dibidang pengamaman. Karena dapat melatih kesiapsiagaan, membentuk fisik yang sehat dan mental yang kuat. Jadikan momentum kegiatan ini untuk me-refresh kembali perlunya latihan, guna memupuk rasa kebersamaan. Terima kasih kepada Komandan SATBRIMOB POLDA JABAR yang telah menerima kami, sehingga kegiatan latihan ini dapat terlaksana. Semoga koordinasi, kolaborasi dan sinergitas ini tetap terjalin dengan baik." tutur Kristyo.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian materi yang dipimpin langsung oleh Komandan Kompi 4 (Iptu. Hasan Sadikin), didampingi Danton 1 (Ipda Sajimin) dan Danton 2 (Ipda. Hendarman) beserta Para Instruktur. Materi yang diberikan berupa Peraturan Baris Berbaris (PBB) berikut praktiknya serta Latihan Menembak menggunakan senjata laras panjang (Shot Gun-Profesional) dan senjata laras pendek (Pistol-P3A). Melalui pembinaan fisik, mental dan disiplin diharapkan dapat menumbuhkan sikap jasmani yang tegap, tangkas, memiliki rasa persatuan dan menumbuhkan disiplin.


Dalam Upacara Penutupan, Komandan Kompi 4 (Iptu. Hasan Sadikin), bertindak sebagai Inspektur Upacara sekaligus menutup kegiatan. Dalam amanatnya, beliau menyampaikan, "Terima kasih kami ucapkan kepada Bapak Kalapas Garut yang telah memberikan kepercayaan kepada kami untuk menjadi instruktur. Kami mohon maaf apabila dalam pelaksanaan terdapat kekurangan, baik dalam penyampaian materi maupun fasilitas. Saya secara pribadi berpesan kepada seluruh peserta, agar senantiasa meningkatkan integritas, solidaritas, dan harmonisasi dalam menjalankan tugas."

WhatsApp Image 2020 11 26 at 22.08.46 1

WhatsApp Image 2020 11 26 at 22.08.46 1

WhatsApp Image 2020 11 26 at 22.08.46 1

WhatsApp Image 2020 11 26 at 22.08.46 1

WhatsApp Image 2020 11 26 at 22.08.46 1

WhatsApp Image 2020 11 26 at 22.08.46 1

WhatsApp Image 2020 11 26 at 22.08.46 1

WhatsApp Image 2020 11 26 at 22.08.46 1

(red/foto : Lapas Garut)

Cetak